Kapolres Nabire AKBP Kompor Ketut Suarnaya, S.I.K., S.H., pimpin upacara serah terima jabatan Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops), Rabu (16/3/2022) pagi. |
Nabire, fajarharapan.id – Kapolres Nabire AKBP Kompor Ketut Suarnaya, S.I.K., S.H., pimpin upacara serah terima jabatan Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Nabire dilaksanakan di lapangan apel Polres setempat, Rabu (16/3/2022) pagi.
Serahterima jabatan itu dihadiri Wakapolres Kompol Ramadhona, S.H., S.I.K., para Kabag, para Kasat, Ketua Bhayangkari Nabire Ny. Putri Ketut Suarnaya bersama pengurus Bahayangkari serta lainnya.
Kapolres menyampaikan, serah terima jabatan yang laksanakan merupakan suatu hal yang wajar dalam dinamika organisasi yang dinamis, dalam rangka penyegaran.
“Pada kesempatan ini, secara pribadi dan selaku Kapolres serta keluarga besar Polres Nabire menyampaikan penghargaan dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Kompol Jeffri P. Tambunan, S.H., S.I.K., atas pengabdian dan dedikasinya dalam melaksanakan tugas sebagai Kabag Ops,” ucap Kapolres.
Kapolres mengucapkan selamat datang kepada pejabat yang baru Kabag Ops AKP Jusman Mori, S.I.K., M.M.. “Kami ucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Polres Nabire,” ungkap Kapolres.(dedi)